Senggol Jorge Martin hingga Tabrak Oliveira, Marquez Diberi Penalti dari Kalender MotoGP 2023

- Senin, 27 Maret 2023 | 11:05 WIB
Steward FIM MotoGP telah memberlakukan penalti double long-lap untuk Marquez di balapan putaran kedua di Argentina (Istimewa)
Steward FIM MotoGP telah memberlakukan penalti double long-lap untuk Marquez di balapan putaran kedua di Argentina (Istimewa)

SPORT, SINERGI MADURA - Marc Marquez (Repsol Honda) memulai musim 2023 MotoGP di Portugal, dengan cedera dan penalti setelah mengalami crash dengan Miguel Oliveira (CryptoDATA RNF) pada balapan Minggu, 26 Maret 2023 kemarin.

Marquez diberikan penalti double long lap yang akan diambilnya pada putaran berikutnya dari kalender MotoGP, dengan syarat Ia harus bisa tampil bugar atau fit untuk berkendara.

Pada insiden ini, Marquez awalnya menyenggol Jorge Martin (Prima Pramac Racing) dan kemudian melebar menabrak Oliveira.

Baca Juga: Optimis! Shin Tae-yong Punya Memori Indah Jumpa Uzbekistan, Peluang Timnas Indonesia U-20 Lolos 8 Besar

Insiden itu berakhir dengan Martin kehilangan beberapa posisi, sedangkan Marquez dan Oliveira sama-sama tersingkir dari balapan.

Steward FIM MotoGP telah memberlakukan penalti double long-lap untuk Marquez di balapan putaran kedua di Argentina nanti, karena sang pebalap dianggap 'berkendara dengan tidak bertanggung jawab' yang masuk di pelanggaran Pasal 1.21.2 dalam regulasi FIM.

Sementara itu, Marquez menyatakan menerima penalti itu dan menyesali terjadi crash di balapan.

Baca Juga: Sukses Dapatkan Helm Aleix Espargaro saat Moto GP Mandalika, Pria Ini Mengaku Senang

"Pertama-tama saya ingin mengatakan bahwa saya sangat menyesal untuk Oliveira, timnya, dan para penggemar di Portugal karena itu adalah balapan yang terjadi," katanya, seperti dikutip dari Instagram @indozone.id

"Saya melakukan kesalahan yang sangat besar hari ini, tentu saja itu bukan niat saya untuk membuat ini terjadi," sambungnya.

Dengan hal itu, Marquez kemungkinan mengalami patah tulang metacarpal di tangan kanan akibat kecelakaan ini, sementara Oliveira mengalami luka memar di kaki kanannya.

Baca Juga: Jelang Perhelatan Moto GP Mandalika, Para Pembalap Lakukan Parade Keliling Jalanan Ibu Kota Jakarta

"Saya menghindari Martin tetapi melakukan kontak dengan Oliveira. Saya langsung pergi ke Miguel dan kemudian di pusat medis saya pergi untuk memeriksanya-untungnya sepertinya dia baik-baik saja dan ini adalah hal yang paling penting," tandasnya.

"Sementara saya, saya merasakan sakit di tangan kanan dan lutut saya, tapi ini tidak begitu penting saat ini. Saya sepenuhnya menerima dan menghormati penalti double long-lap selama GP Argentina karena saya melakukan kesalahan," pungkas sang pebalap Spanyol tersebut.***

Halaman:

Editor: Edy Mufti Es

Sumber: Instagram @indozone.id

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Hasil Lengkap Drawing Liga Champions 2023/2024

Jumat, 1 September 2023 | 01:04 WIB

Lengkap! Jadwal Drawing Liga Champions 2023/2024

Kamis, 31 Agustus 2023 | 20:43 WIB

Chelsea Tikung Liverpool dalam Perebutan Romeo Lavia

Selasa, 15 Agustus 2023 | 11:07 WIB
X