SINERGI MADURA - Dampak dari komentar Kiky Saputri mengenai penampilan Jennie BLACKPINK sepertinya masih belum selesai hingga saat ini.
Kiky Saputri yang membuat konten podcast saat itu mengundang Boy William sebagai bintang tamu.
Dan dalam podcast tersebut ternyata Kiky Saputri sempat berkomentar mengenai penampilan Jennie BLACKPINK saat konser di GBK kemarin.
Baca Juga: Perkara Kiky Saputri Komentari Penampilan Jennie Blackpink Saat Konser di GBK Jadi Trending Twitter
Awalnya Boy William selaku bintang tamu mengatakan bahwa dirinya memang sangat menyukai semua member BLACKPINK tak terkecuali Jennie salah satunya.
"I love BLACKPINK, semuanya. Indonesia juga tahu kalau gue demen BLACKPINK," ungkap Boy ditengah perbincangan dengan Kiky Saputri di podcast tersebut.
Namun tiba-tiba ia melanjutkan dengan komentarnya mengenai penampilan salah satu member BLACKPINK yaitu Jennie saat konser.
"Tapi gue enggak tahu kenapa Jennie tuh kemarin kayak malas ya," lanjut Boy William
Kiky Saputri selaku pemilik acara podcast tersebut pada saat itupun ikut melanjutkan pembicaraan dengan membetulkan pernyataan Boy William hingga mebjelaskannya juga.
"Kayak capek. Jennie tuh kayak kayak bocah disuruh ngaji tapi enggak mau," kata Kiky Saputri.
Berawal dari inilah serangan netizen kepada kedua publik figur Indonesia ini terus menerus datang.
Seperti yang kita tahu bahwa BLACKPINK merupakan girl group dengan fanbase yang cukup besar di Indonesia.
Artikel Terkait
Meroasting Lesty Kejora dan Rizky Billar, Kiky Saputri Diserang Fans Leslar hingga Transfer Sejulmah Uang
Pantas Berani Roasting Pejabat, Ternyata Ini Bekingan Kiky Saputri
Roasting Anies Baswedan, Kiky Saputri Ngaku Kehilangan Uang Senilai Rp 2,5 Miliar
Di Ultimate Kiky Saputri, Ekspresi Wajah Prilly Latuconsina Langsung Disorot, Netizen: Si Paling Independent
Terkuak, Profil dan Biodata dari Muhammad Khairi, Suami dari Kiky Saputri ternyata Seorang Advokat
Perkara Kiky Saputri Komentari Penampilan Jennie Blackpink Saat Konser di GBK Jadi Trending Twitter